Mobil Mitsubishi Galant Lele – Salah satu mobil sedan mitsubishi yang paling laris dan populer di pasar mobil tanah air yaitu Mitsubishi Galant, yang mana mobil sedan ini dikeluarkan mencapai 7 generasi. Dari ke tujuh generasi tersebut yang paling banyak di inginkan oleh masyarakat Indonesia yaitu Mobil Mitsubishi Galant Lele. Pasalnya mobil galant lele dibekali dengan spesifikasi mesin yang gahar dan desain eksterior yang begitu sporty dan modern meskipun dikeluarkan pada tahun 90 an.
Perlu diketahui, jika dibandingkan dengan kompetitornya seperti Toyota Corona Absolute dan Honda Accord Cielo. Mitsubishi Galant Lele merupakan mobil sedan kompak tahun 90 an yang mempunyai performa mesin yang begitu gahar mengalahkan kedua rivalnya tersebut. Padahal jika melihat kapasitas mesinnya hanya dibekali mesin 2 liter saja, akan tetapi soal akselerasi dan kecepatan mobil sedan mitsubishi berani di adu dengan kompetitornya.
Performa mesin yang gahar dan akselerasi yang cepat merupakan Kelebihan Mobil Mitsubishi Galant Lele yang membuat orang banyak memburu mobil ini untuk dijadikan kendaraan pribadinya. Kemudian desain eksterior yang begitu modern dan stylish juga termasuk Keunggulan Mobil Mitsubishi Galant Lele yang bikin masyarakat tertarik ingin membeli mobil sedan mitsubishi yang satu ini. Seperti yang kita lihat pada Foto Mitsubishi Galant Lele yang ada diatas mobil ini begitu stylish dan modern untuk ukuran mobil sedan tahun 90 an.
Dengan desain eksterior yang tidak ketinggalan zaman dan performa mesin yang begitu bertenaga, maka tidak heran jika sekarang ini masih banyak mencari mobil sedan mitsubishi tersebut padahal sekarang sudah banyak mobil sedan terbaru yang mengaspal di jalanan. Meskipun mempunyai banyak kelebihan, Mobil Mitsubishi Galant Lele ini juga tidak lepas dari yang namanya kekurangan. Konsumsi bbm yang boros merupakan salah satu kekurangan pada mobil ini yang seringkali dikeluhkan oleh banyak orang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar